Ovale Facial Lotion Lemon

haiii... ini adalah post pertama aku dibulan kelahiranku (ehem, ehem).
okay, semua pasti tau make-up remover. setelah seharian beraktivitas dan menggunakan make-up, kita wajib membersihkan wajah kita dengan foam atau face wash. tapi sebelum itu wajib pakai make-up remover dulu agar wajah benar-benar bersih sampai kepori-pori. 
kali ini aku mau review Ovale Facial Lotion Lemon.



Ovale Facial Lotion Aloe Vera, Lemon, with Lemon extract, Vitamin A & E. 
Ingrediens : Aqua, Alcohol Denat, Propylene Glycol, Sodium Methyparabean, Polysorbaten 20, PEG-20 Glyceryl Laurate, Tocopherol, Linoleic acid, Retinyl Palmitate, Phenoxyethanol, Caprylic/Capric Trigylceride, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Lactit Acid, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Menthol, Fragrance, Cl 19140, Citrus Mecida Limonum (lemon) Fruit Extract, Methylparabean, Ethylparabean.

sepertinya kandungan alkohol dari Ovale yang satu ini sangat besar, begitu dibuka baunya cukup keras. ketika diaplikasikan kewajah ada sensasi dingin, tapi kalau dipakai terlalu banyak malah terasa agak perih dikulit. belum pernah aku pakai untuk membersihkan eye liner/maskara atau make-up di area mata karena akan terasa perih. jangankan membersihkan make up mata, bersihin sisa bedak di hidung atau bagian bawah mata saja mata udah terasa agak perih kemata. harganya 18ribuan.



( + )
ada sensasi dingin yang menyegarkan ketika diaplikasikan ke wajah
harga terjangkau

( - )
tidak bisa dipakai membersihkan sisa riasan diarea mata karena perih
bau alkohol yang menyengat

rating
2/5

repurchase : no

Share this:

ABOUT THE AUTHOR

Hello We are OddThemes, Our name came from the fact that we are UNIQUE. We specialize in designing premium looking fully customizable highly responsive blogger templates. We at OddThemes do carry a philosophy that: Nothing Is Impossible

2 komentar:

  1. keras nggak sich produk ini untuk wajah.. kayanya ada alcoholnya gitu ya??

    salam kenal kak ;)

    come and see ur blog ;
    sistersdyne.blogspot.com

    BalasHapus
  2. ia, kayaknya sih kandungan alkoholnya tinggi, soalnya baunya agak menyengat dan kalo dipake terlalu banyak wajah terasa agak perih.
    join back ya dear :)

    BalasHapus